DIMULAINYA PUTARAN KEDUA BUNDESLIGA MENJADI TITIK AWAL PERJUANGAN JURGEN KLOPP DAN ANAK ASUHNYA MELEPASKAN DIRI DARI JERAT DEGRADASI// DORTMUND TERPURUK DI POSISI 17 KLASEMEN SEMENTARA/ AKIBAT HANYA MERAIH 4 KEMENANGAN DARI 17 PERTANDINGAN DI PARUH PERTAMA// 6 MINGGU MASA JEDA/ DIGUNAKAN KLOPP UNTUK MENYUSUN KEMBALI STRATEGI/ SERTA MEMULIHKAN MENTAL ANAK ASUHNYA// DORTMUND MENJALANI LATIHAN DI PUSAT LATIHAN LA MANGA/ SPANYOL//

MENURUNNYA PERMAINAN DORTMUND MUSIM INI MEMANG TIDAK LEPAS DARI/ PEMAIN KUNCI YANG BERGANTIAN CEDERA DI PARUH PERTAMA// TAPI MASALAH UTAMA JUSTRU DARI SISI TEKNIS// DIE SCHWARZGELBEN (baca: di swats gel ben) KEHILANGAN CIRI KHAS PERMAINANNYA/ YAITU TEKANAN YANG TERUS MENERUS KE LAWAN//
STRATEGI SANG JURU TAKTIK/ GEGENPRESSING YANG MEMBUAT DORTMUND DISEGANI LAWAN-LAWANNYA TIDAK TAMPAK// TAKTIK GEGENPRESSING MENGHARUSKAN PARA PEMAIN TERUS BERLARI SEPANJANG 90 MENIT PERMAINAN/ SEOLAH-OLAH MEREKA TERTINGGAL GOL DARI LAWANNYA// PEMAIN HARUS TERUS MEMBERIKAN TEKANAN/ SEKALIPUN DI DAERAH PERTAHANAN LAWAN SEHINGGA LAWAN TIDAK MEMILIKI WAKTU UNTUK MENGATUR POSISI DAN MENGALIRKAN BOLA DENGAN BAIK//
STATISTIK MENUNJUKKAN TEKANAN DI DAERAH LAWAN MENURUN DI PARUH MUSIM PERTAMA DIBANDINGKAN MUSIM LALU// HANYA ADRIAN RAMOS YANG MELAKUKAN TUGASNYA DENGAN BAIK/ SEMENTARA CIRO IMMOBILE DAN PARA GELANDANG KURANG TAMPIL MENEKAN//
Grafis Pemain Dortmund Melakukan Tekanan di Daerah Lawan:
Musim 2013/14
Nama Aksi Menekan Menit Bermain Rata-rata Aksi Menekan/90 Menit
Mkhitaryan 119 2511 4.27
Sahin 124 2865 3.90
Bender 57 1411 3.64
Lewandowski 103 2898 3.20
Aubameyang 58 2029 2.57
Musim 2014/15
Nama Aksi Menekan Menit Bermain Rata-rata Aksi Menekan/90 Menit
Ramos 28 682 3.70
Bender 29 986 2.65
Mkhitaryan 26 975 2.40
Kehl 29 1109 2.35
Aubameyang 34 1424 2.15
Sumber: Opta
KEVIN KAMPL PUN DIREKRUT UNTUK MEMPERBAIKI SISTEM MENEKAN DI DAERAH PERTAHANAN LAWAN YANG DIUSUNG KLOPP// GELANDANG YANG DIREKRUT DARI RED BULL SALZBURG INI MEMANG TERBIASA DENGAN SISTEM SEPAKBOLA MENEKAN ALA KLOPP// PASALNYA TIGA TAHUN MEMBELA SLAZBURG/ KAMPL MENJADI MESIN PENGGERAK SISTEM PRESSING MACHINE YANG DITERAPKAN PELATIH SALZBURG/ ROGER SCHMIDT//
AKSI MEMBURU BOLA DARI LAWAN SUDAH DITUNJUKKANNYA DI LAGA- LAGA UJI COBA YANG DIJALANI DORTMUND/ AWAL TAHUN INI// KAMPL MENUNJUKKAN DETERMINASI TINGGI UNTUK MEREBUT BOLA DARI LAWAN// BILA KLOPP BERHASIL MENGEMBALIKAN MENTAL BERTARUNG ANAK ASUHNYA/ SUNTIKAN TENAGA KAMPL MENJADI TITIK CERAH KEMBALINYA PERMAINAN MENEKAN ALA DORTMUND//
Hasil Uji Coba Borussia Dortmund:
24 JANUARI 2015
Fortuna Dusseldorf (BUNDESLIGA 2) 1-1 Borussia Dortmund
22 JANUARI 2015
FC Utrecht (EREDIVISIE) 0 - 1 Borussia Dortmund
17 JANUARI 2015
Steaua Bucuresti (ROMANIAN LIGA I) 0 -1 Borussia Dortmund
13 JANUARI 2015
Borussia Dortmund 1- 0 Sion (SWISS SUPER LEAGUE)
BAYER LEVERKUSEN MENJADI UJIAN PERDANA TIM HITAM KUNING// SAYANGNYA SVEN BENDER/ SEBASTIAN KEHL/ DAN ERIK DURM DIPASTIKAN MENEPI KARENA CEDERA// SEMENTARA DUA PEMAIN DIRAGUKAN FIT/ YAITU JAKUB BLASZCZYKOWSKI KARENA DEMAM DAN ILKAY GUNDOGAN KARENA CEDERA RINGAN// WALAU BEGITU PIERE AUBAMEYANG DAN SHINJI KAGAWA SUDAH BISA DITURUNKAN KARENA NEGARA MEREKA SUDAH TERSINGKIR DARI AJANG YANG DIIKUTI/ YAITU PIALA ASIA DAN PIALA AFRIKA// MINGGU DINI HARI NANTI AKAN MENJADI GAMBARAN AWAL/ PERSIAPAN ENAM MINGGU YANG SUDAH DIJALANI ANAK ASUH JURGEN KLOPP//